TOPIK HANGAT

10 Nov 2011

Massa Anti-Freeport Bakar Ban, Tutup Jalur Lambat di Kuningan

Jakarta - Sekitar 300-an orang anti-Freeport masih berdemo di depan kantor Freeport Indonesia di Plaza 89, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta. Massa sempat membakar ban dan menutup total jalur lambat di Kuningan arah Menteng.

Pantauan detikcom di lokasi demo, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (10/11/2011), massa demo dari beberapa organisasi kepemudaan itu membakar ban di jalur lambat. Aksi pembakaran ban itu sempat menimbulkan insiden kecil antara massa dan polisi.

Sebabnya, sekitar 30 polisi bertameng yang berjaga mencoba memadamkan ban yang dibakar itu dengan semprotan foam. Polisi sempat dilempari kayu dan bambu serta beberapa bekas botol air mineral. Polisi terlihat hendak memukul mundur massa namun dicegah oleh pimpinannya di lapangan.

Aksi demo itu menutup total jalur lambat di Kuningan ke arah Menteng, padahal polisi sempat menyuruh demonstran untuk menyisakan satu jalur. Kemacetan pun tak terelakkan. Di jalur cepat, sama saja. Karena jalur cepat dijadikan parkir 15 Metromini yang mengangkut massa.

Akibatnya, banyak karyawan yang pulang kantor di kawasan tersebut akhirnya berjalan kaki menerobos demo dan mencari taksi di depan gedung Setiabudi One. Banyak di antaranya juga menggunakan bus TransJakarta.

Hingga pukul 17.10 WIB, demo masih berlangsung. Massa antara lain dari Relawan Penegak Demokrasi (Repdem), serta Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) menuntut Freeport menghentikan operasi di Papua karena dianggap tidak bisa memperbaiki kesejahteraan masyarakat sekitar dan justru merusak lingkungan.

(nwk/fay)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar